Contoh RPPM belajar dari rumah berdasarkan tema, merupakan salah satu solusi untuk pembelajaran jarak jauh(PJJ) selama masa pandemi. RPPM ini tentunya melibatkan orang tua, guru, dan murid sebagai sebuah kesatuan. Dimana RPPM ini menjadi acuan bagi siswa untuk melakukan aktivitas yang sesuai dengan pendidikannya, sedangkan orang tua sebagai kontrol utama dari murid tersebut. Dalam contoh kali ini, postingan ini mengambil tema keluargaku dalam subtema aku tahu.

Kegiatan Bermain Anak Dengan Saintific Selama di rumah

  1. Anak akan melakukan eksplorasi di rumah terkait tema yang dikembangkan lembaga PAUD. Anak akan mencoba menemukan setiap ketemaan mulai dari kamar tidur saat bangun, kamar mandi, dapur, ruang makan, ruang tamu, halaman, yang terintegrasi dengan SOP rutinitas harian anak.

  2. Orang tua akan membantu memberikan dukungan bagaimana tema masuk kedalam SOP rutinitas harian anak, sesuai dengan pijakan yang diberikan guru melalui materi pembelajaran dan video sebagai pijakan sebelum anak main.

  3. Orang tua bersepakat dan merencanakan kegaiatan apa yang akan dilakukan anak.

  4. Anak mengkomunikasikan apa yang ingin dibuatnya terkait keaksaraan, numerasi, cipta bentuk, main peran, uji coba sederhana, bermain motoric kasar di halaman, keterampilan hidup, bangunan, dengan beragam bahan, alat dan cara untuk menguatkan literasi, numersasi, kreatifitas dan karakter

  5. Orang tua memberi dukungan setelah anak main dengan tanya jawab, menceritakan pengalaman main, perasaannya saat bermain.

Pijakan Sebelum Main : Dilakukan sore hari sebelum kegiatan atau pagi hari sebelum bekerja, sesuai kondisi keluarga masing-masing anak.

ilustrasi Contoh RPPM belajar dari rumah berdasarkan tema

Metode :

  • DARING (dalam jaringan internet). Untuk melakukan pemantauan cara termudah adalah dengan membangun komunikasi yang baik dengan orang tua, baik dengan menggunakan Aplikasi Chatting ataupun langsung lewat konsultasi lisan dengan telepon.
  • LURING (Luar Jaringan internet). Kami sangat tidak menyarankan untuk melakukan pertemuan tatap muka di masa pandemi, begitupula dengan RPPM ini juga disusun untuk lebih banyak luring. Namun, jika memang memungkinkan dan sesuai dengan protokol kesehatan, Anda dapat menerapkan rppm ini namun perlu pengubahan sesuai dengan kebutuhan.
  • HOME VISIT
    (kunjungan rumah dengan protokoler kesehatan yang ketat, untuk memberikan contoh langsung bagimana mengajak anak bermain bermakna di rumah)

Evaluasi dapat dilakukan dengan cara :

Meminta orang tua mengirimkan foto/ video yang dibuatnya.
Menganalisa aspek perkembangan yang dicapai anak.
Membuat catatan dan kompilasi nilai perkembangan

TABEL RENCANA PEMBELAJARAN MINGGUAN (RPPM) BELAJAR DARI RUMAH

KD MATERI KEGIATAN
NILAI AGAMA MORAL : 1.1 – 1.2 – 2.13 – 3.1/4.1 – 3.2/4.2 Identitas diriku, nama, alamat, usia, tanggal lahir aku, dimana saja identitas digunakan dan dapat ditemukan Keaksaraan, numerasi, cipta bentuk, main peran, percobaan sederhana, bermain di luar, keterampilan hidup, bangunan, terkait identitas diriku
FISIK MOTORIK : 2.1 – 3.2/4.2 – 3.3/4.3 Aktivitas mandiriku dalam sehari, cara melakukan, alat yang digunakan, manfaatnya Keaksaraan, numerasi, cipta bentuk, main peran, percobaan sederhana, bermain di luar, keterampilan hidup, bangunan,terkait aktivitas mandiriku
KOGNITIF : 2.2 * 2.3 – 3.5/4.5 – 3.6/4.6 – 3.7/4.7 * 3.8/4.8 – 3.9/4.9 Kesukaanku, makanan, minuman, mainan, pakaian, benda lain, cara merawat/ merapikan/ membereskan Keaksaraan, numerasi, cipta bentuk, main peran, percobaan sederhana, bermain di luar, keterampilan hidup, bangunan,terkait kesukaanku
BAHASA : 2.14 – 3.10/4.10 Tubuhku: namanya, cara merawat, fungsinya, jumlahnya, bentuknya, ukurannya Keaksaraan, numerasi, cipta bentuk, main peran, percobaan sederhana, bermain di luar, keterampilan hidup, bangunan, terkait tubuhku
SOSIAL EMOSIONAL : 2.5 – 2.6 – 2.7 – 2.8 – 2.9 – 2.10 – 2.11 – 2.11 – 2.12 – 3.13/4.13 – 3.14/4.14 Syukurku : aturan bersama, menghormati, membantu, berbagi, belajar Keaksaraan, numerasi, cipta bentuk, main peran, percobaan sederhana, bermain di luar, keterampilan hidup, bangunan,terkait mensyukuri diri dengan memlakukan kegiatan yang terbaik

 

Untuk Contoh RPPM belajar dari rumah berdasarkan tema ini juga bisa Anda download dalam bentuk file yang bisa di edit. Berikut file contoh rppm belajar dari rumah (tema keluargaku subtema akutahu) dalam bentuk docx.

Jika menurut Anda posting ini berguna, silahkan bagikan lewat link yang tersedia.

Leave a Reply