Tulisan ini tentang Contoh RPPH Diri Sendiri Subtema Identitasku. RPPH (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian) adalah rancangan pembelajaran dalam kurun waktu tertentu, dimana digunakan untuk sekali pertemuan tatap muka atau lebih. RPPH ini disusun untuk siswa di kelas tingkat B, dengan rentang umur anak 5-6 tahun dalam semester 1. RPPH memiliki tujuan untuk menjadikan kegiatan pembelajaran siswa maupun siswi di Pendidikan anak usia dini tetap menyenangkan sehingga pelajaran dapat terserap dan pelajaran pun dapat diterima dengan baik memuat kompetensi dasar (KD) ataupun Kompetensi Inti (KI). RPPH ini menjelaskan tahapan pembelajaran secara berurutan menggunakan model pembelajaran tanpa tatap muka atau daring maupun lewat kegiatan pembelajaran dalam kelas. Sehingga, RPPH merupakan pedoman utama bagi guru dalam melakukan proses pembelajaran di kelas, untuk seluruh tingkat pendidikan
Tujuan RPPH RPPH Tema Diri Sendiri: Identitasku
- Melatih kemampuan untuk menyebutkan jenis kelamin anak
- Melatih kemampuan untuk membedakan anak laki-laki dan perempuan
- Melatih kemampuan untuk mengurutkan badan anak yang tinggi sampai yang rendah
- Melatih kemampuan untuk mengukur tinggi badan anak
- Melatih kemampuan untuk menghubungkan gambar anak laki-laki dan perempuan
Deskripsi RPPH
Cakupan dalam materi ini antara lain: , Bersyukur atas ciptaan Allah, Mengucapkan salam masuk dalam SOP penyambutan dan penjemputan, Doa sebelum belajar dan mengenal aturan masuk ke dalam SOP pembukaan, Menjaga Kebersihan diri sendiri, Mengikuti aturan main., Mencuci tangan dan menggosok gigi masuk dalam SOP sebelum dan sesudah. Menggunakan alat alat:Video tentang diri sendiri, Gambar anak laki-laki, Gambar anak perempuan, Anak-anak sendiri, Laptop, LCD/Infokus
Kegiatan Pembelajaran RPPH Diri Sendiri Subtema Identitasku:
Kegiatan Awal
Penerapan SOP pembukaan, Berdiskusi tentang identitas anak, Berdiskusi tentang menjaga kebersihan diri, Menyanyi lagu diriku sendiri, Senam, Mengenalkan kegiatan dan aturan yang digunakan bermain.
Kegiatan Inti
Kegiatan inti memberikan kesempatan anak untuk bereksplorasi membangun pengalaman anak bermain yang bermakna dengan menerapkan pendekatan saintifik yaitu anak mengamati, menanya, mengumpulkan informasi, menalar dan mengkomunikasikan melalui kegiatan berikut:
Kelompok 1: Anak dapat Menyebutkan jenis kelamin anak
Kelompok 2: Anak dapat Membedakan anak laki-laki dan perempuan
Kelompok 3: Anak dapat Mengurutkan badan anak dari tinggi sampai yang rendah
Kelompok 4: Anak dapat Mengukur tinggi badan anak
Kegiatan Pengaman: Anak dapat Menghubungkan gambar anak laki-laki dan perempuan
Recalling
- Merapikan alat-alat yang telah digunakan
- Diskusi tentang perasaan diri selama melakukan kegiatan bermain
- Bila ada perilaku yang kurang tepat harus didiskusikan bersama
- Menceritakan dan menunjukkan hasil karyanya
- Penguatan pengetahuan yang didapat anak
Kegiatan Akhir
- Menanyakan perasaannya selama hari ini
- Berdiskusi kegiatan apa saja yang sudah dimainkannya hari ini, mainan apa yang palingdisukai
- Bercerita pendek yang berisi pesan-pesan
- Menginformasikan kegiatan untuk besok
- Penerapan SOP penutupan
Rencana Penilaian untuk Contoh RPPH Tema Diri Sendiri
- NAM Menyebutkan ciptaan Tuhan
- FISIK MOTORIK Melakukan berbagai kegiatan secara seimbang
- KOGNITIF Mengelompokkan berbagai benda di lingkungan berdasarkan ukuran, pola, fungsi, sifat, suara, tekstur dan ciri-ciri lainnya
- BAHASA Mengungkapkan perasaan ide dengan pilihan kata yang sesuai ketika berkomunikasi
- SOSIAL EMOSIONAL Menunjukkan sikap toleran dalam kelompok
- SENI Membuat karya seni sesuai kreativitasnya, Menghargai penampilan karya anak lain
Kami menganjurkan untuk menggunakan teknik penilaian Lembar kerja Checklist, Observasi. Namun jika kurang sesuai dengan situasi maupun kondisi kelas. Maka cara pengambilan nilai lain bisa Anda terapkan.
Selain dalam bentuk deskripsi seperti yang sudah diutarakan di tulisan. Kami menyediakan pula untuk Anda file yang bisa di download dengan mudah. Dengan memanfaatkan file tersebut, tentunya Contoh RPPH Tema Diri Sendiri bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Jika Anda tidak cocok dengan contoh ini, kami juga menyediakan beberapa bentuk rpph lain. Untuk melakukan download silahkan klik pada link dibawah ini.