RPPH Tema Pekerjaan Guru. RPPH (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian) adalah rancangan pembelajaran dalam kurun waktu tertentu, baik dalam sekali pertemuan didalam kelas atau lebih. RPPH ini diajarkan untuk siswa di kelas tingkat A, dengan perkiraan umur anak kira kira 4-5 tahun pada semester 1 di minggu ke-9. Adanya RPPH bertujuan untuk menjadikan kegiatan pembelajaran kelas untuk peserta didk di PAUD mampu memahami rangkaian penyampaian mata pelajaran dengan baik, Mencakup kompetensi dasar (KD) ataupun Kompetensi Inti (KI). RPPH ini menjelaskan tahapan pembelajaran secara berurutan dengan cara tanpa tatap muka (daring) maupun lewat kegiatan pembelajaran dalam kelas (luring). Sehingga, RPPH merupakan pedoman utama bagi guru dalam melakukan proses  pembelajaran di kelas, untuk seluruh tingkat pendidikan

Tujuan RPPH Tema Pekerjaan Guru

  • Mengenal ciptaan Tuhan
  • Memiliki rasa syukur kepada Tuhan
  • Memiliki perilaku yang mencerminkan kemandirian
  • Memiliki perilaku yang mencerminkan sikap santun
  • Menggunakan anggota tubuh untuk pengembangan motorik kasar dan halus
  • Mengenal lingkungan sosial
  • Mengenal berbagai karya dan aktivitas seni

Deskripsi RPPH

Dalam materi ini menggunakan metode pembelajaran Bercakap-cakap, pemberian tugas , praktek langsung, menyanyi, Tanya jawab. Dengan menggunakan media pembelajaran: Gambar ruang kelas, perabot didalam kelas,buku kotak, pensil, spidol, majalah, buku paket, tape recorder.

 

Kegiatan Pembelajaran RPPH Tema Guru:

Kegiatan Awal

Berdoa, salam, absensi, menyanyikan lagu Indonesia Raya, membaca Pancasila bersama sama. melakukan tepuk kursi . Bercakap-cakap tentang cara fungsi ruang kelas dan perabotnya

Kegiatan Inti

a. MENGAMATI
Anak mengamati gambar ruang kelas dan perabotnya
b. MENANYA
Anak didorong untuk bertanya dan menjawab pertanyaan tentang fungsi ruang kelas dan perabotnya
c. MENGUMPULKAN INFORMASI, MENALAR DAN MENGOMUNIKASIKAN
Guru memperlihatkan dan mempercakapkan tentang kegiatan yang akan dilakukan. Misal : meja dan kursi, lem, buku paket, majalah, spidol, buku kotak, pensil, tape recorder

Kegiatan 1: Menari mengikuti irama music

  • Guru menjelaskan dan memberi contoh menari
  • Anak memperhatikan dan menirukan
  • Anak dan guru menari bersama- sama

Kegiatan 2: Menganyam membuat tikar

  • Guru menerangkan tentang cara menganyam
  • Anak memperhatikan penjelasan guru
  • Anak mulai mengerjakan tugas

Kegiatan 3: Menarik garis benda – benda yang ada di ruang kelas

  • Guru menerangkan tentang cara menarik garis
  • Anak mengerjakan tugas sesuai petunjuk Guru
  • Anak mengumpulkan tugasnya

Kegiatan Akhir

Menyanyi lagu “televise”
Evaluasi tentang kegiatan satu hari
Berdoa, menyanyi, salam

Rencana Penilaian untuk Contoh RPPH Tema Pekerjaan

  • NAM 1.1 1.2 Memiliki rasa syukur kepada tuhan
  • FISI MOTORIK 3.3-4.3 Menari mengikuti irama musik
  • KOGNITIF 4.6-3.6 menarik garis benda yang ada di ruang kelas
  • BAHASA 4.12 Bercakap tentang fungsi ruang kelas
  • SOSIAL EMOSIONAL 2.2 mengenal lingkungan sosial
  • SENI 3.15-3.15 menganyam membuat tikar

Kami menganjurkan untuk menggunakan teknik penilaian Hasil karya, portofolio, Rubik menggambar, dan rekaman anekdot. Namun jika kurang sesuai dengan situasi maupun kondisi kelas. Maka metode pengambilan nilai lain bisa Anda gunakan.

Selain dalam bentuk deskripsi seperti yang sudah diutarakan di tulisan blog. Kami menyediakan pula untuk Anda file untuk Anda, Anda bisa mengunduh dan mengubahnya sesuai dengan kebutuhan. Dengan memanfaatkan file tersebut, tentunya contoh RPPH Tema pekerjaan guru bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan. Jika Anda tidak cocok dengan contoh RPPH ini, kami juga menyediakan beberapa bentuk rpph lain.

RPPH tema pekerjaan polisi

RPPH tema pekerjaan dokter

Untuk melakukan download silahkan klik pada link dibawah ini.

Download contoh rpph tema pekerjaan guru

Leave a Reply